FESTIVAL REBANA DAN LOMBA MTB

Mantab, itulah ungkapan syukur dari kepala sekolah SMP Azzahro’ pegandon dalam acara festival rebana dan Lomba MTB dalam rangka Haflah Akhirussanah Pondok Pesantren Azzahro’ yang selenggarakan oleh pondok pesantren Azzahro bekerja sama dengan PAC IPNU – IPPNU anak cabang Pegandon. Menurutnya kegiatan lomba tersebut patut dilaksanakan karena dapat menggugah semngat dan kreatifitas siswa SMP Azzahro’.
Lomba yang diikuti oleh sebagian besar anggota IPNU – IPPNU se Kabupaten Kendal tersebut untuk memperebutkan seekor kambing untuk juara pertama. Lomba yang diikuti oleh kawula muda tersebut berjalan selama 2 hari dari tanggal 18 – 19 Juli 2010 sebelum acara Haflah Akhirussanah dilaksanakan. Menurut KH Ahmad Ulin Nuha Al Hafidz Pengasuh Pondok Pesantren Azzahro’ kegiatan tersebut dilakukan untuk menggugah semangat kaum muda dalam mensiarkan dan menumbuhkan rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW, serta untuk memupuk rasa persaudaraan antar anggota IPNU – IPPNU Kabupaten Kendal.
Lomba yang juga diikuti oleh siswa – siswi SMP Azzahro’ pegandon tersebut diawali dengan penampilan Group Rebana Pondok Pesantren Azzahro yang terdiri dari para santri putra dan santri putri. Tujuan lomba disamping tersebut diatas yang diungkapkan oleh Pengasuh tidak lain adalah untuk mengenalkan kepada masyarakat terhadap keberadaan SMP Azzahro’ di Ponpes Azzahro’.
Sekolah yang memadukan system pendidikan kurikulum diknas dan Kurikulum pondok pesantren diharapkan dapat membentuk pribadi manusia yang nasionalis religius. Dengandemikian apa yang diharapkan oleh masyarakat pada umumnya untuk menjadi Negara Indonesia yang bersih, damai, aman serta tentram akan terlaksana.
Menurut Ketua pelaksana Festival, Rekan Edi Setyono Ketua PAC IPNU Pegandon acara tersebut sengaja digelar di Pondok Pesantren Azzahro’ mengingat disamping letaknya yang sangat strategis berada di pusat kota juga mempermudah jangkauan dari para peserta lomba yang sebagian besar berasal dari luar kecamatan pegandon. Beliau berharap acara tersebut dapat dibudayakan dan dilestarikan agar antar PAC maupun anggota IPNU – IPPNU tetap terjalin Ukhuah yang baik.
Sutikno, salah satu peserta yang berasal dari kecamatan Plantungan mengaku sangat puas dan senang dengan adanya Lomba di Pondok Azzahro’, menurutnya disamping menambah teman dan saudara kegiatan tersebut juga dijadikan sebagai ajang piknik turun gunung sambil melihat pemandangan daerah perkotaan. Lain halanya pendapat dari Suparno mantan Ketua PAC Ringinarum. Beliau dapat berreuni dengan teman – teman IPNU se Kabupaten Kendal meski ada sebagian yang terpaksa tidak bisa hadir diacara Lomba. Suparno menambahkan adanya kerjasama semua elemen di pondok Azzahro yang terdiri dari Pengurus Pondok, SMP Azzahro’ serta SMK Azzahro menambah kekompakan dan semaraknnya kegiatan.
FESTIVAL REBANA DAN LOMBA MTB FESTIVAL REBANA DAN LOMBA MTB Reviewed by atcc Semarang on 04.48 Rating: 5

1 komentar